Beginilah Jadinya Jika Fotografer Punya Mesin X-Ray Raksasa

Penggunaan mesin X-ray jamak kita temui di fasilitas-fasilitas publik yang memerlukan keamanan ketat, contohnya bandara-bandara nasional. Keistimewaan sinar X-ray adalah mampu memindai barang di dalam koper tanpa perlu membongkar satu persatu. Nah apakah yang terjadi jika seorang fotografer mencoba men-scan berbagai macam benda dengan mesin x-ray raksasa? simak Anekainfounik berikut:

Fotografer unik ini adalah Nick Veasy yang memiliki ide nyleneh, untuk menjalankan aksinya Nick membuat studio seluas 800 kaki persegi.



Eits ini bukan studi biasa, studio ini memiliki dinding beton setebal 30 inchi, pintunya sendiri dilapisi timah seberat 1250 kilo. Bukan tanpa alasan studio ini bak benteng, ini karena Nick menggunakan 5 mesin X-ray sekaligus yang tiap mesinnya memancarkan radiasi.




Untuk scanning benda-benda yang besar dan tidak muat di studio Nick biasanya membongkar perbagian, men-scan dengan x-ray lalu menyatukannya dengan pengolah gambar Photoshop.



Ada alasan sendiri kenapa Nick menggunakan mobil lawas, menurutnya mobil modern dipenuhi berbagai fitur keselamatan, teknologi baru, dan lain-lain yang akan menyebabkan nilai estetika foto menjadi berkurang, maka dia memilih mobil tua ini yang terlihat lebih "sederhana".



Sudah bisa dipastikan Boeing 777 ini tidak akan muat di dalam studi ini, Nick mengakalinya dengan memotret satu persatu bagian pesawat lalu menyatukannya dengan Photoshop, kedengarannya mudah? coba saja anda merangkai 1000 lebih foto menjadi satu kesatuan seperti diatas.



Foto x-ray Tommy Gun dengan rumah peluru berbentuk bundar khas senjata gangster jaman dulu.















Foto x-ray senjata M16



Foto x-ray Anschutz



Foto x-ray Walter PPK



Foto x-ray SPAS 12



Foto x-ray robot berjalan.



Foto x-ray robot dari depan



Siapa sangka x-ray yang awalnya hanyalah untuk keamanan sekarang ditangan fotografer pun bisa menjadi obyek karya seni yang unik. Kira-kira apalagi ya ide para fotografer di masa depan?

Sumber:
Inggris : http://www.wired.com/rawfile/2013/10/x-ray/#slideid-88011
Indonesia : www.anekainfounik.blogspot.com

Comments

  1. nice share. nice post. semoga bermanfaat bagi kita semua :)
    keep update! mesin mobil

    ReplyDelete
  2. harga toyota kijang inova bekas04 April, 2014 14:44

    Jangan berhenti untuk terus berkarya, semoga kesuksesan senantiasa menyertai kita semua.
    keep update!Harga Toyota Kijang Inova Bekas

    ReplyDelete

Post a Comment

Terimakasih sudah meninggalkan komentar. Komentar anda akan ditampilkan setelah di moderasi

Popular posts from this blog

Mengenal 15 Cabang Olahraga di Olympic Winter Games

Ini Dia Evolusi Bendera Amerika Dari Masa Ke Masa

Ini Dia Tarif Sewa Pesawat Militer Per Jam