Posts

Unik, Begini Jadinya Jika Alat Untuk Scanning Otak Digunakan Untuk Scanning Buah

Image
Pernah dengar MRI (Magnetic Resonance Imaging)? mungkin anda jarang mendengar mesin ini, tentu saja karena MRI sebenarnya erat sekali dengan dunia kedokteran. Mungkin anda pernah melihatnya di film-film, alat ini berbentuk seperti tempat tidur namun dibagian kepala terdapat benda menyerupai cincin besar, nah pasien yang hendak discanning didorong melewati cincin tersebut. MRI menggunakan medan magnet yang sangat kuat dan gelombang radio untuk menghasilkan pencitraan tubuh manusia. Paling umum di scan adalah pencitraan otak manusia, Nah sekarang bagaimana jika alat tersebut digunakan untuk men-scan buah-buah-an? hasilnya menurut saya "agak seram". NANGKA PISANG BAWANG PUTIH NANAS BAWANG MERAH DELIMA BELIMBING STRAWBERRY TOMAT LABU SEMANGKA JAGUNG Beberapa gambar yang dihasilkan cukup membuat saya merinding karena nampak seperti aktivitas alien. Sumber: Mashable

Apakah Anda Berani Menaiki Kereta Ini Melewati Pegunungan Andes?

Image
Bila anda pernah menaiki kereta jurusan Jakarta-Bandung mungkin anda akan berdecak kagum sekaligus merinding, kagum karena pemandangan alamnya sangat indah namun juga merinding karena kereta harus melewati perbukitan-perbukitan dengan lereng curam di samping kereta. Nah mungkin anda akan lebih merinding lagi bilamana melihat jalur kereta satu ini. Jalur kereta ini ada di Chile dibangun tahun 1916 oleh Andes Copper Mining Company. Jalur ini dibangun untuk menghubungkan kota tambang tembaga Potrerillos dengan Pueblo Hundido. Namun karena kualitas biji tembaga kurang bagus dan penemuan lokasi pertambangan di tempat lain menyebabkan kota Potrerillos ditinggalkan, yang tersisa sekarang hanya tambang dan smelter tembaga yang masih aktif. Oh ya sudahkah kami menyebutkan bahwa kota Potrerillos berada di ketinggian 2850 M diatas permukaan air laut? tidak usah ditanya bagaimana pemandangan kereta yang berjalan menyusuri rel di ketinggian tersebut. Bisakah anda melihat kereta yang

Di Dalam Pohon Raksasa Ini Ternyata Terdapat Kedai Minuman Lho....

Image
Sosok pohon ini memang mengerikan dengan bentuk batang yang besar dan tebal plus memiliki daun yang jarang, sekilas nampak seperti pohon dedalu perkasa di film Harry Potter yang siap meremukkan siapa saja di dekatnya. Nyatanya pohon ini adalah pohon Baobab yang umum tumbuh di tanah Afrika atau biasa disebut pohon terbalik. Julukan tersebut muncul karena Baobab mirip seperti pohon terbalik dengan akar-akar tumbuh diatas. Pohon ini memiliki aneka ragam manfaat, contohnya buah-nya bisa dibuat minuman, serat pohonnya bisa untuk bahan pakaian. Nah ternyata pohon Baobab bisa juga dimanfaatkan untuk kegunaan lain yaitu sebagai tempat kedai minuman. Kedai minuman ini dibuka tahun 1933 oleh Doug dan Heather van Heerden dengan cara melubangi bagian dalam pohon. Kedai ini berada di Limpopo, Afrika Selatan. Kedai minuman ini bisa menampung 15 pengunjung di dalam pohonnya. Sebuah jumlah yang cukup banyak bukan? Walaupun bagian dalam pohon telah dilub

Menakjubkan, Seniman Ini Membuat Danau Es Menjadi Bercahaya

Image
Siapa sangka lapisan es tebal di danau bisa menjadi instalasi seni yang memikat dengan pencahayaan yang tepat. Danau yang awalnya tampak gelap dan suram bisa dirubah menjadi penuh cahaya, namun tentu saja perlu kerja keras agar cahaya yang ditampilkan tampak sempurna. Aksi foto-foto dilakukan di danau Baikal, tampak dari foto dibawah merupakan kondisi danau yang asli. Percobaan pertama tidak berhasil karena alat bor yang digunakan hanya mampu menghasilkan lubang yang cukup kecil untuk cahaya. Tim lalu memutuskan menyewa nelayan setempat untuk membuat lubang yang lebih besar. Lubang yang dihasilkan memang cukup besar namun kondisi es di sekitarnya ikut tergerus, mau tak mau tim harus menghaluskan lagi permukaan es setelah obyek foto (mobil) di parkir ditempatnya. Untuk mendapatkan hasil maksimal waktu pemotretan dilakukan di malam hari. Dan inilah hasilnya, terlihat indah bukan?  Sumber: Jalopnik English Russia

Ini Dia Foto-Foto Ketika Neil Armstrong Latihan Beraktivitas Di Bulan.

Image
Menjalankan sebuah misi yang sangat jauh dari rumah memang tidak bisa dilakukan sembarangan, semua persiapan harus matang jauh-jauh hari, apalagi ini adalah misi pendaratan di bulan. Nah kali ini Anekainfounik mengajak pembaca setia Anekainfounik untuk melihat foto-foto latihan pendaratan di bulan yang disimulasikan di bumi. Neil Amrstrong sedang berdiri di depan purwarupa Lunar Modul di Houston, foto ini diambil tanggal 22 April 1969. Neil Armstrong berlatih mengambil sampel yang ada di bulan, foto diambil tanggal 18 April 1969. Buzz Aldrin dan Neil Armstrong bersama-sama berlatih mengambil sampel bulan, foto diambil tanggal 22 April 1969. Berlatih menaruh sampel bulan di bagian modul pendaratan bulan. Neil Armstrong membuka kontainer penampung sampel bulan. Berlatih menggunakan kamera video di permukaan bulan. Terlihat usaha NASA untuk mensimulasikan pendaratan dan aktivitas di bulan begitu nyata. Seandainya saja para kamerawan tidak muncul di background

Menakjubkan 6 Bangunan Ini Memanfaatkan Kertas Karton Sebagai Material Bangunan

Image
Kita tidak sedang membahas rumah-rumahan kertas tapi 6 bangunan unik ini memanfaatkan kertas karton sebagai salah satu material bangunan. Mungkin sulit bagi kita membayangkan kertas yang sangat rapuh bisa menjadi bagian dari material rumah, namun bagi Shigeru Ban (arsitektur pemenang Pritzker Prize, salah satu penghargaan di bidang arsitektur bergengsi)  rumah yang terbuat dari kertas memang sangat memungkinkan untuk diwujudkan, mari kita simak 6 bangunan unik ini. 1. The Paper House, Yamanashi, Japan, 1995 Bangunan ini memanfaatkan kayu dan kertas karton sebagai material utama, di gambar anda bisa melihat tiang-tiang berwarna coklat yang sebenarnya terbuat dari kertas karton tebal. 2. Rumah Pengungsian Adalah Shigeru Ban yang memiliki ide unik mengaplikasikan tabung karton sebagai bahan dasar pembuatan tempat pengungsian, Ban berpikir rumah pengungsian haruslah aman, mudah dipindahkan, tidak berat, namun tahan terhadap cuaca, dan semua itu bisa di dapat di tabung ke